KENDARI Kongkritpost.com-Wakil Pj. Gubernur Sulawesi Tenggara, diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Drs. Asrun Lio, M.Hum., Ph.D., menghadiri acara ramah tamah Forkopimda bersama Panglima Komando Operasi Udara II, Marsekal Muda TNI Dr. Budhi Achmadi, M. Sc, beserta rombongan di Aula serba guna Rumah Jabatan (Rujab) Sultra pada Rabu, 17 Januari 2024.
Panglima Komando Operasi Udara II, Marsekal Muda TNI Dr. Budhi Achmadi, M. Sc, mengucapkan terima kasih kepada Pj. Gubernur Sultra dan seluruh Forkopimda Provinsi Sulawesi Tenggara atas sambutan hangat. Beliau juga menyampaikan bahwa sejak diangkat pada tanggal 25 Oktober, telah memasuki dua tahun menjabat sebagai Panglima Komando Operasi Udara II.
Sekda Sultra, Asrun Lio, menyambut kedatangan Panglima dengan mengucapkan selamat datang di Sulawesi Tenggara, wilayah kerjanya. Ia menekankan kerja sama kompak Forkopimda dalam pengambilan keputusan strategis untuk pengembangan wilayah dan pemerintahan di Provinsi Sultra.
Panglima beserta rombongan diharapkan dapat menikmati keindahan Sulawesi Tenggara dan mendukung promosi wilayah tersebut, termasuk melalui media publikasi seperti YouTube yang digunakan oleh Pj. Gubernur untuk mempromosikan 17 Kabupaten/Kota.
Asrun Lio juga menyoroti peran istri Sekda yang merangkap jabatan sebagai Ketua Dharma Wanita, Ketua Tim Penggerak PKK, dan Ketua Dekranasda. Pj. Gubernur menyerahkan tugas-tugas terkait PKK, Dharma Wanita, dan Dekranasda kepada ibu Waode Munanah.
Dalam kegiatan tersebut, turut hadir berbagai pejabat dan tokoh penting, termasuk Ketua DPRD Sultra, Pj. TP. PKK Sultra, serta Kadis-kadis dan staf ahli Gubernur Sultra. Semua berharap kunjungan ini memberikan kesan baik dan berkah bagi masyarakat Sulawesi Tenggara( Red)