KENDARI, Kongkritpost.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari merayakan ulang tahun dengan memberikan hadiah istimewa bagi warganya: pemeriksaan kesehatan gratis di 15 Puskesmas di Kota Kendari.
Program ini dimulai pada Senin (10/2/2025) dan bertujuan untuk memberikan akses pemeriksaan kesehatan gratis kepada seluruh masyarakat, terutama mereka yang berada dalam kelompok rentan.
Kegiatan ini, agar pemerintah bisa mengindentifikasi penyakit masyarakat, deteksi dini yang berfokus pada upaya pencegahan serta untuk meningkatkan akses pelayanan kepada masyarakat,” jelas Hasria, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari.
Program ini merupakan salah satu wujud dari Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, yang fokus pada peningkatan kesehatan masyarakat.
Masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan gratis ini hanya perlu mendatangi Puskesmas sesuai dengan domisili yang tertera pada Kartu Identitas dan berulang tahun pada 10 Februari 2025.
Misal dia berulang tahun hari ini, sebulan kedepan itu masih bisa dia lakukan pemeriksaan kesehatan atau yang berulang tahun di bulan Januari sampai sekarang itu masih bisa,” ucapnya.
Pemkot Kendari berharap program ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya deteksi dini penyakit.
“Untuk jenis pemeriksaannya, bayi usia 0-2 tahun, Balita dan anak sekolah, dewasa serta Lansia. Namun usia sekolah 7-17 tahun itu akan di screning di sekolah pada saat tahun ajaran baru di bulan Juli,” tambahannya( Red)