KENDARI, Kongkritpost.com- Pemerintah Kota Kendari kian serius mempersiapkan diri untuk meraih gelar Adipura 2024. Dalam rapat persiapan pemantauan pertama (P1) yang digelar di Aula Samaturu Balai Kota Kendari, Pj Sekda Kota Kendari, Sukirman, mengajak seluruh lapisan masyarakat dan aparat pemerintah untuk mendukung upaya ini.
“Kita ingin Kota Kendari dikenal sebagai kota yang bersih dan layak huni,” ujar Sukirman. Salah satu langkah yang diusulkannya adalah agar warga terbiasa membuang sampah pada malam hari, sehingga lingkungan sudah bersih ketika pagi tiba. Imbauan ini bertujuan untuk menumbuhkan kebiasaan baru demi mewujudkan Kendari yang indah dan tertata.
Sukirman juga menekankan pentingnya peran aktif setiap instansi dan jajarannya. “Saya berharap seluruh instansi terlibat aktif dalam program Adipura ini. Partisipasi kita semua adalah kunci untuk mencapai gelar Kota Adipura,” tegasnya di depan para peserta rapat ujarnya Kamis (14/11/2024)
Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kota Kendari, Paminuddin Mane, menambahkan bahwa dukungan penuh dari seluruh perangkat daerah sangat dibutuhkan agar impian Adipura bisa tercapai. Menurutnya, penghargaan ini bukan sekadar prestasi, tetapi juga cerminan kualitas hidup warga Kendari.
“Kita semua ingin Kota Kendari meraih Adipura karena ini bukan hanya prestasi kota, tetapi juga kebutuhan kita bersama. Setiap tahunnya, kita diwajibkan memenuhi komponen penilaian Adipura ini,” jelas Paminuddin.
Ia menyebutkan sejumlah titik utama yang menjadi fokus penilaian, seperti kawasan perumahan, perkantoran, jalan utama, pasar, taman kota, pelabuhan, dan pantai wisata. Paminuddin menegaskan, berbagai kendala akan segera ditindaklanjuti secara bersama, dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan siap mendukung dengan menyediakan fasilitas seperti bak sampah dan sarana operasional lainnya.
Rapat ini turut dihadiri oleh Kepala OPD, Staf Ahli, Kepala Sekolah, Kepala Puskesmas, camat, dan lurah se-Kota Kendari, yang menyatakan komitmen untuk bekerja sama demi Kendari yang bersih dan berprestasi. Dengan persiapan matang dan dukungan seluruh elemen masyarakat, Kota Kendari semakin dekat mewujudkan impiannya sebagai kota Adipura( Red)