KONUT, Kongkritpost.com-Kepolisian Resor Konawe Utara telah menegaskan kesiapannya untuk mengamankan agenda nasional Pemilihan Umum 2024 yang akan berlangsung pada Rabu, 14 Februari 2024. Setelah mengawal berbagai tahapan Pemilu, Polres Konawe Utara melaksanakan apel pergeseran pasukan (Serpas) untuk mengawal kotak suara menuju kantor Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Apel Serpas dipimpin oleh Kabag Ops AKP Sunari, S.E., M.M di lapangan Apel Mapolres Konut, Wanggudu, Asera pada Minggu, (11/2/2024) Personel yang bertugas mengawal TPS kemudian menuju Gudang Logistik Pemilu KPU Konawe Utara di Desa Lamondowo, Andowia.
Pergeseran logistik Pemilu 2024 dilakukan untuk 5 Kecamatan terjauh, melibatkan Wakil Bupati Konut H. Abuhaera, Kabag Ops AKP Sunari, Kabag Ren Kompol Muhammad Basir, Perwira Kodim 1430 Konut, Komisioner KPU, dan Bawaslu Konawe Utara.
Sebanyak 84 kotak suara dan logistik pemilu diawasi oleh 64 personel Polri, Kodim 1430 Konut, KPU, dan Bawaslu Konawe Utara menuju 5 Kecamatan terjauh di Konawe Utara. Kapolres Konawe Utara, AKBP Priyo Utomo, S.H., S.I.K, memastikan melalui pesan WhatsApp grup agar pengawalan dan pengamanan berlangsung lancar hingga tiba di tujuan.
Dengan kerjasama semua pihak, Polres Konawe Utara bertekad untuk menjaga keamanan dan terciptanya Pemilu yang damai. Ini sesuai dengan visi Polres Konawe Utara untuk sukses melalui kebersamaan( Red)