KENDARI, Kongkritpost.com- Menjelang Pilkada serentak 27 November 2024, persatuan dan semangat kader Golkar di Sulawesi Tenggara terus diperkuat salahsatunya dengan kehadiran Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, beserta sejumlah pengurus DPP Partai Golkar, yang dijadwalkan akan hadir di Kota Kendari pada Minggu, 17 November 2024.
Kedatangan Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia dan sejumlah pengurus DPP Partai Golkar itu akan menjadi ajang temu kader besar yang melibatkan seluruh DPD Kabupaten/Kota sesultra, dan anggota DPRD dari Fraksi Golkar, serta tokoh-tokoh partai Golkar dari seluruh penjuru provinsi.
Sekretaris DPD I Partai Golkar Sulawesi Tenggara, Basri, menjelaskan bahwa acara tersebut akan menjadi ajang temu kader besar yang melibatkan seluruh DPD Kabupaten/Kota, dan anggota DPRD dari Fraksi Golkar, serta tokoh-tokoh partai Golkar dari seluruh penjuru provinsi.
Sekretaris DPD I Partai Golkar Sulawesi Tenggara, Basri mengatakan, temu kader ini sangat penting untuk memperkuat soliditas partai, terutama dalam mendukung calon-calon yang diusung Golkar pada Pilkada, termasuk calon gubernur, bupati, dan wali kota.
“Utamanya, kita ingin memperkuat persatuan kader Golkar di Sulawesi Tenggara. Sebentar lagi Pilkada, dan kita semua sepakat bahwa Golkar harus tampil solid untuk memenangkan calon-calon yang diusung Partai Golkar,” ujar Basri Kamis (14/11/2024) Saat dihubungi Wartawan
Selain temu kader, sambung Basri, Bahlil Lahadalia juga dijadwalkan akan menghadiri kampanye akbar pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang diusung Golkar, Tina Nur Alam dan Ihsan, yang rencananya digelar di Lapangan Benua-Benua.
Menurutnya kehadiran Bahlil diyakini akan menjadi daya tarik besar, menarik ribuan massa Golkar dan masyarakat umum untuk hadir dan mendengarkan langsung orasi politiknya.
“Insha Allah, Bapak Bahlil akan hadir di lapangan Benua-Benua Kota kendari memberikan dukungan penuh kepada Paslon Tina-Ihsan. Kami yakin kehadiran beliau akan menjadi penyemangat besar bagi seluruh kader dan masyarakat untuk bersama-sama memenangkan Golkar,” jelas Basri penuh optimisme.
Basri menambahkan, acara temu kader dan kampanye akbar ini sedang dipersiapkan secara matang oleh pihaknya agar berjalan lancar dan sukses.
Ia berharap kehadiran Ketua Umum Partai Golkar akan menjadi momentum kuat untuk memastikan kemenangan partai dalam Pilkada Sultra.
Dengan agenda yang begitu strategis dan berpotensi membangkitkan gelombang dukungan, Partai Golkar siap menggalang kekuatan penuh untuk memperjuangkan kemenangan calon-calon yang mereka usung di Sulawesi Tenggara. (Usman)