BALI, Kongkritpost.com– Ketua Umum Persatuan Wartawan Fast Respon (PW FRN) Agus Flores terus melakukan koordinasi dan sinergitas dengan aparat kepolisian menjelang digelarnya Rapat Kerja Nasional PW FRN di Bali pada 20 Desember 2023 mendatang.
Dikonfirmasi via pesan WhatsApp, Agus Flores mengatakan langkah koordinasi dirinya dengan Wakapolda Bali Brigjen. Pol. Dr. I Gusti Kade Budhi Harryarsana sebagai bentuk sinergitas dan demi menciptakan kelancaran acara Rakernas PW FRN.
“Itu hanya koordinasi biasa dengan Wakapolda Bali Brigjen. Pol. Dr. I Gusti Kade Budhi Harryarsana. Kita hanya menyampaikan bahwa PW FRN akan mengadakan acara di Bali. Untuk itu kami meminta izin dan dukungannya,” kata Agus Flores, Kamis 14 Desember 2023.
Ibaratnya, kata dia pak Wakapolda Bali ini adalah tuan rumah jadi kita harus meminta izin serta dukungan beliau agar acara bisa berjalan lancar.
“Tidak ada pembicaraan khusus, hanya berharap kegiatan tersebut menjaga Kamtibmas karena dalam masa pemilu berlangsung, dan itu sekilas pembicaraan saya dan Wakapolda Bali di ruangannya,” terang dia. (Red)