BUSEL, Kongkritpost.com- Pemkab Buton Selatan bertekad menghubungkan Pulau Kadatua dan Siompu dengan dunia luar melalui proyek ambisius: pembangunan kabel bawah laut.
Proyek ini diajukan ke Kementerian ESDM dan menjadi prioritas di awal pemerintahan Bupati definitif.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Jafar, menjelaskan bahwa proyek ini bertujuan mengatasi kendala jaringan di kepulauan dan mendukung pertumbuhan ekonomi digital.
Pembangunan ini akan membuka akses internet yang lebih baik dan menghubungkan masyarakat di pulau tersebut dengan dunia luar,” ujar Jafar, Sabtu, (22/2/2025)
Pemkab menargetkan proyek ini dimulai pada 2025, bersamaan dengan upaya peningkatan konektivitas di Kecamatan Batu Atas.
Infrastruktur ini diharapkan dapat mempercepat digitalisasi daerah serta mendukung visi Indonesia Emas 2045.
Proyek ini diharapkan akan memberikan dampak positif bagi masyarakat di Pulau Kadatua dan Siompu, terutama dalam hal pendidikan, kesehatan, dan ekonomi.
Masyarakat berharap, proyek ini berjalan lancar dan dapat menghubungkan masyarakat di Pulau Kadatua dan Siompu dengan dunia luar secara efektif( Red)