KONSEL, Kongkritpost.com– Dalam rangka memperingati Hari Raya Iduladha 1444 Hijriah, PT Wijaya Inti Nusantara (WIN) menunjukkan kepedulian sosialnya dengan menyumbangkan 14 ekor sapi kurban kepada masyarakat di sekitar area tambang di Desa Torobulu, Kecamatan Laeya, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Provinsi Sulawesi Tenggara pada Selasa (17/6/2024).
Humas PT WIN, Kasmaruddin, menyatakan bahwa penyerahan hewan kurban tersebut dilakukan secara simbolis dan diserahkan kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah lingkar tambang
“Penyerahan 14 ekor sapi kurban ini merupakan wujud rasa syukur kami kepada Allah SWT pada Hari Raya Iduladha. Ini menjadi simbol pengorbanan dan momen bagi PT WIN untuk terus meningkatkan semangat kepedulian terhadap sesama,” ujar Kasmaruddin.
Bantuan hewan kurban dari PT WIN ini adalah bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat di seluruh area operasinya.
“Kami berharap kontribusi nyata ini dapat dirasakan secara langsung dan berkelanjutan oleh masyarakat,” tambahnya.
Sebagai perusahaan pertambangan nikel yang beroperasi di Kecamatan Torobulu, Kabupaten Konsel, PT WIN tidak hanya fokus pada kegiatan operasional tambangnya, tetapi juga aktif menyentuh berbagai aspek kehidupan masyarakat, mulai dari keagamaan, pendidikan, ekonomi, budaya, lapangan pekerjaan, hingga lingkungan.
“Kepedulian ini sudah menjadi tradisi tahunan kami. Setiap tahun, kami selalu melaksanakan kegiatan berbagi kepada masyarakat di sekitar wilayah operasi dalam rangka menyambut Lebaran Iduladha,” jelas Kasmaruddin.
Dengan pembagian hewan kurban ini, PT WIN berharap dapat terus mendapat dukungan dari masyarakat di wilayah lingkar tambang Kecamatan Laeya, sehingga perusahaan bisa terus memberikan kontribusi positif secara berkelanjutan.
“Kami berharap hewan kurban ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan dan menjadi berkah bagi kita semua. Ini adalah bentuk kepedulian PT WIN kepada masyarakat sekitar, terutama dalam momen penting Idul adha,” ungkapnya.
Kasmaruddin juga berharap kegiatan ini dapat semakin mempererat hubungan antara PT WIN dan masyarakat, serta membawa keberkahan bagi semua pihak. Bantuan tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat setempat, terutama di momen Idul adha 1445 H ini.
Dengan aksi sosial seperti ini, PT Wijaya Inti Nusantara terus berupaya menunjukkan tanggung jawab sosialnya dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar area operasinya( Usman)