BUTUR, Kongkritpost.com-Dukungan penuh bagi pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara, Andi Sumangerukka (ASR) dan Hugua, terus bergema. Dalam kampanye terbatas yang berlangsung di lapangan Kecamatan Wakorumba Utara, Kabupaten Buton Utara, Minggu (3/10/2024), La Ode Muhamad Igstighfar, anggota DPRD Kabupaten Buton Utara dari Partai Gerindra, menyatakan keyakinannya bahwa ASR-Hugua adalah pasangan paling ideal untuk memimpin Sultra ke depan. Sekitar 2.000 simpatisan dan relawan hadir untuk mendukung orasi politik yang penuh semangat itu.
Dalam orasinya, La Ode Muhamad Igstighfar menguraikan keunggulan Andi Sumangerukka yang menurutnya telah memiliki pengalaman matang sebagai pemimpin. “ASR adalah figur yang tegas dan disiplin, berkat latar belakangnya sebagai prajurit. Beliau pernah menjabat Pangdam Hasanuddin, Danrem Haluoleo Kendari, hingga Kepala BIN Daerah Sultra. Pengalaman ini menanamkan jiwa kepemimpinan yang kuat dan tegas pada dirinya,” ungkapnya, yang disambut sorakan semangat dari massa.
Lebih lanjut, Igstighfar menyoroti kedekatan ASR dengan masyarakat Sulawesi Tenggara, khususnya di Butur. Selama empat tahun terakhir, Andi Sumangerukka dikenal aktif turun ke lapangan dan terlibat dalam berbagai kegiatan sosial dengan menggunakan dana pribadi. “Pak ASR telah menyentuh hati masyarakat dengan program sosialnya. Ini yang membuat warga di Sultra sangat mengenal dan percaya pada kepemimpinannya,” kenang La Ode.
Mengenai sosok Hugua, calon Wakil Gubernur yang mendampingi ASR, La Ode Muhamad Igstighfar mengingatkan kejayaan Kabupaten Wakatobi di bawah kepemimpinan Hugua sebagai Bupati dua periode. Berkat ide-ide segar dan tangan dinginnya, Wakatobi berhasil diangkat menjadi ikon pariwisata nasional yang bahkan dikenal hingga mancanegara. “Hugua mampu menyulap Wakatobi menjadi salah satu dari sepuluh destinasi pariwisata prioritas nasional, yang membawa dampak besar bagi pembangunan dan perekonomian,” ujarnya penuh keyakinan.
Penetapan Wakatobi sebagai destinasi wisata nasional tidak hanya meningkatkan pengakuan internasional, tetapi juga mendatangkan anggaran besar dari pemerintah pusat. Igstighfar berharap, jika ASR-Hugua terpilih, pengembangan pariwisata di wilayah lain seperti Butur akan terangkat dan mendongkrak perekonomian masyarakat setempat. “Semoga Butur bisa merasakan dampak positif seperti yang telah dialami Wakatobi,” harapnya.
Di akhir orasinya, La Ode Muhamad Igstighfar mengajak masyarakat Buton Utara dan Sultra untuk bersatu dan mendukung ASR-Hugua dalam Pilgub mendatang. “Saya yakin, tidak ada pilihan lain yang lebih baik untuk Sultra selain pasangan ASR-Hugua,” serunya, disambut tepuk tangan meriah dari ribuan massa yang hadir.
Kampanye tersebut membangkitkan antusiasme besar dan menjadi bukti nyata dukungan kuat dari masyarakat Buton Utara terhadap ASR-Hugua. Dengan visi dan rekam jejak keduanya, mereka diyakini mampu membawa perubahan besar dan positif untuk Sulawesi Tenggara( Red)